Info | Tips | Music | Sports | Trendsetter | Lifestyle

Thursday

Tips melakukan manicure

Tangan dapat mencerminkan kepribadian anda, apalagi saat anda bersalaman. Maka sangatlah penting untuk memperhatikan tangan anda dan memberikan perawatan yang terbaik. Ikuti tips manicure berikut.

Pertama-tama, siapkan alat-alat manicure anda, antara lain:

- Pembersih kuku
- Kapas
- Pembersih kutikula
- Penghalus kuku (nail file)
- Semangkuk air hangat
- Cat kuku
Langkah pertama, anda harus membersihkan kuku anda dengan pembersih kuku dan kapas.

Kemudian rendam kuku anda dengan air hangat dan tentunya anda boleh menambahkan massage oil atau aromatherapy salt.

Gunakan cuticle remover cream di area pangkal kuku anda dan berlahan dorong kutikula saat kulit anda masih lembab. Para professional menyarankan untuk memotong kutikula karena akan mencegah kuku dari kerusakan.

Setelah itu, bentuklah kuku anda. Bentuk yang paling indah adalah gabungan dari bentuk oval dan kotak. Untuk mendapatkan bentuk yang sempurna, gunakan penghalus kuku dan langkah ini akan membantu anda untuk memoles dan membuat kuku anda berkilau.

Setelah anda selesai, usapkan cuticle oil atau hand lotion pada tangan anda. Memijat tangan akan membantu memperlancar peredaran darah dan melembabkan kulit anda.

Sekarang kuku anda sudah terlihat halus, berkilau dan sempurna, anda dapat membuat kuku anda terlihat natural dengan mengaplikasikan cat kuku transparan. Tapi jangan lupa untuk membersihkan kuku anda sebelumnya dari lotion dan pembersih kuku.

Aplikasikan base coat dan dua kali aplikasi cat kuku. Untuk mendapatkan hasil manicure yang bagus, tunggu aplikasi pertama hingga kering kemudian lakukan aplikasi kedua. Bila anda ingin hasil yang tahan lama,  aplikasikan cat kuku transparan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Tips melakukan manicure

0 komentar:

Post a Comment

ditunggu komentnya, anda sopan kami segan